Its Me...!

My photo
Depok, Jawa Barat, Indonesia
Cool, Calm and Confident

Friday 19 October 2012

Ini Ceritaku... Apa Ceritamu ?


"Rumput tetangga lebih hijau" , kalimat yang tidak asing dan seringkali kita dengar. Mmh... biasanya ini menggambarkan sudut pandang  manusia yang kurang bersyukur. Selalu menganggap apa yang ia miliki dan kondisi yang ia jalani  lebih buruk dari orang lain. Ada lagi kalimat yang lain  " susah melihat orang lain senang dan senang melihat orang lain susah" , kalau yang ini namanya dengki, levelnya di atas iri. Wah... jangan sampai kita punya sifat seperti ini, na'udzubillah min dzalik.

Sejatinya tiap kelahiran anak manusia, semuanya telah tercatat di lauhil mahfuz. Setiap manusia punya cerita hidupnya masing -masing. Kita tidak bisa langsung menjudge bahwa , kok kayaknya hidup kita selalu lebih menderita dari orang lain ataupun sebaliknya. Ya... Rumput tetangga memang selalu lebih hijau (tp tetangga saya ga punya rumput tuh... he2, padahal kan suaminya budahal... *apa sih... -.- , lanjut yuuk).  Apa yang kita lihat dari luar tentang kehidupan orang lain belum tentu lebih menyenangkan dari kehidupan kita.

Ya, manusia memang terkadang lebih fokus dengan kelebihan , kesuksesan dan kehidupan orang lain. Tidak salah ketika kita belajar dari kehidupan orang lain untuk sebuah motivasim akan tetapi jangan sampai akhirnya kita menyesali kehidupan kita sendiri dan tidak bersyukur. Allah menciptakan setiap manusia dengan segala kelebihan dan kekurangannya masing-masing.

Sunday 14 October 2012

Refleksi Weekend

Pagi yang cerah untuk hari yang indah dan penuh warna. Semakin indah dengan cucian, piring dan gelas kotor yang menumpuk plus rumah yg acak abstrak. Melaui 2 weekend dengan tingkat keriweuhan yang hampir sama. 

Berusaha menguatkan diri untuk tak terpengaruh dengan kemalasan, rasa kantuk dan lelah yg mulai merasuk dalam jiwa. Menjauhkan diri dari kamar tidur yang mulai memanggil dengan rayuan yang melenakan. (lebay.com, -_-) 


Agenda lain sudah menunggu, ayo bergegas menyelesaikan urusan rumah tangga. Sambil berharap semoga ada yang berbeda di pekan-pekan selanjutnya...! SmangkA...!!! *hopefully


Refleksi Malam

Selalu merasa iri dan malu dengan mereka yang bisa berkontribusi lebih untuk umat. Mereka tak lagi didominasi dengan urusan pribadi-mengeluhkan msalah-masalah pribadi-, dan mampu menguasai diri. Target-target mereka jangka panjang dan besar, tak sekedar untuk kepentingan pribadi terlebih umat dan agama ini.

Berada di tengah mereka, merasa begitu kecil dan berefleksi ternyata 'aku belum apa-apa'.
Rasul dalam sabdanya, manusia terbaik adalah yang bermanfaat utk org lain.

Sayyid Qutbh jg mengatakan :
ketika kita hidup untuk kpentingan pribadi, hidup ini sangat pendek dan kerdil...
Tapi ketika kita hidup untuk orang lain, maka kehidupan ini terasa panjang dan memiliki makna yang mendalam...

Semakin merasa terpojok dengan kalimat-kalimat tersebut...
Apa yg sudah kita berikan untuk umat dan agama ini?
Wallahu 'alam bishowwab.

2 in 1

dua mata
tak mampu saling memandang
namun keduanya
fokus memandang masa depan
dua telinga
tak pernah saling bertemu
namun selalu satu paham mendengar alunan suara
dua kaki
tak mampu berjalan bersamaan
namun keduanya
mampu melangkah serasi satu tujuan